PENGAJIAN RUTIN KOMITE SMPT AL-QUDWAH: MEMPERSIAPKAN KEDATANGAN TAMU BULAN RAMADHAN

Lebak (29/03) -- Pengajian rutin komite SMPT Al-Qudwah dilaksanakan satu kali setiap bulan dengan tempat yang berpindah-pindah dan waktu yang tidak menentu karena menyesuaikan dengan kegiatan sekolah. Biasanya, pengajian komite dilakukan setiap hari sabtu atau minggu satu bulan sekali di rumah orang tua siswa atau di Saung MQ Lapangan Badar Yayasan Al-Qudwah.

Nurul Wahidah, Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas mengatakan, pengajian komite dilaksanakan setiap bulan, secara bergiliran, setiap angkatan dipisah putra dan putri. “Hari minggu, (27/03/2022) yang menjadi panitia penanggung jawab pengajian komite giliran kelas 7 Putri 1 dan 7 Putri 2 bertempat di Saung MQ Lapangan Badar,” ujarnya.

Penceramah kali ini adalah Ustadz Samson Rahman, pimpinan Bourding School Yayasan Qudwatul Ummah. “Ada 3 hal yang harus dipersiapkan menyambut tamu bulan ramadhan. Pertama persiapan fikriyah, ilmiah, aqliyah (akal, pikiran dan keilmuan). Kedua persiapan maliyah (harta). Ketiga, persiapan nafsiah, ruhiyah, qolbiyah (jiwa/ ruh/ hati ),” jelas Ustadz Samson Rahman.

“Pertama persiapan fikriyah, ilmiah, aqliyah (akal, pikiran dan keilmuan) terdapat dalam Q.S. Al-Baqoroh ayat 183-187. Kedua, persiapan maliah (harta) untuk banyak bersedekah menjelang puasa dan lebih banyak lagi bersedekah di bulan puasa. Ketiga, persiapan nafsiah, ruhiyah, qolbiyah (jiwa/ ruh/ hati). Hati kita harus dibersihkan, cuci gudang dari semua hal yang buruk,” lanjut kata Ustadz Samson Rahman.

Pimpinan Bourding School Yayasan Qudwatul Ummah juga menjelaskan, mengutip perakatan dari Syaikh Abdul Qodir Jaelani, ada 3 jenis puasa: puasa syariat, puasa tarekat, dan puasa hakekat. Puasa syariat artinya menahan lapar dan haus, tidak berhubungan fisik dengan pasangan suami istri. Puasa tarekat, seluruh organ tubuh tidak melakukan maksiat. Puasa hakekat, puasa yang diniatkan hanya karena Allah, tidak mengharap sesuatu selain karena Allah.  

Adapun harapan di bulan Ramadhan dipaparkan oleh ketua komite SMPT Al-Qudwah, Elvia Novina Esa, memaparkan bahwa pada pengajian selanjutnya di bulan Ramadhan, diadakan tahsin dan tafsir Al-Quran agar bacaan Al-Quran semakin bagus dan mengerti makna Al-Quran.  (Humas SMPT Al-Qudwah).

Komentar
Kirim Komentar

Berapakah Hasil Penjumalah 7+2

Download Aplikasi

ElearningQu
Belajar jadi lebih mudah!

1

Download Aplikasi ElearningQu

Download aplikasi ElearningQu melalui Play Store.

2

Belajar Jadi Lebih Mudah

Gunakan aplikasi ElearningQu untuk pembelajaran online di lingkungan Sekolah Terpadu Al-Qudwah

Berlangganan Berita di AlQudwah.Id

Jika Anda ingin berlangganan berita dari website AlQudwah.Id, silahkan isikan alamat email anda. Kami akan menginformasikan saat ada berita terbaru.

Alamat Email Anda